Thomas Vinsen Boly atau Tommy, putra Maumere, Nusa Tenggara Timur (NTT), sukses menoreh prestasi gemilang di ajang kompetisi musik internasional I-Sing World 2017 yang digelar di Yangon, Myanmar. Tommy sukses menjadi 1st Runner up di I-Sing World 2017, 29 September-01 Oktober lalu. Tak lama usai kemenangannya, Tommy pun merilis single perdananya berjudul Selain Cintamu.
YOGYAKARTA-KABARE.CO: Rabu (18/10) lalu, bertempat di Barcode Kitchen & Bar Yogyakarta, Tommy mengajak para awak media dan para managing director radio-radio hits di Yogyakarta untuk bersama-sama mendengarkan single perdana yang resmi dirilisnya. Berjudul Selain Cintamu, Tommy tampil menyanyikan dengan apik lagu bernuansa ballad di hadapan para tamu undangan.
“Dalam kesempatan ini, saya ingin berbagai kebahagiaan atas kemenangan di ajang i-Sing World 2017 lalu sekaligus ingin mengajak rekan-rekan semua untuk mendengarkan serta memberi masukan mengenai single perdana ini. Harapannya, single ini bisa diterima para pencinta musik di Yogyakarta khususnya dan di Indonesia pada umumnya,” ujar Tommy.
Tommy mengatakan jika segala masukan dari para managing director radio-radio hits di Jogja menjadi motivasi kariernya untuk lebih serius lagi menggeluti dunia tarik suara. Sebagai pendatang baru di blantika musik tanah air, Tommy pun mengaku masih harus banyak belajar untuk memperbaiki performanya sehingga kian matang dan yakin untuk terus melangkah.
“Karena bernyanyi itu tak hanya sekadar bersuara, tapi mengajak nada dan irama untuk ikut bercerita,” ungkapnya.
Kemenangan pemuda kelahiran Kewapante, 19 September 1989 silam dalam ajang i-Sing World 2017 juga memberi inspirasi bagi para generasi muda agar berani mencoba. Menurutnya, jika kita memiliki talenta di suatu bidang tertentu, kita harus terus melatihnya. Tommy mengatakan segala kemenangan yang diraihnya membutuhkan kerja keras, semangat dan usaha.
“Selama ada kesempatan harus kita manfaatkan. Apapaun talenta kita, harus dikembangkan selama itu positif. Jangan lupa berdoa, karena tangan-tangan Tuhan pasti akan memudahkan segala urusan kita,” jelasnya.
Sebagai penyanyi, nama Tomy Boli di Yogyakarta memang sudah cukup dikenal. Kegigihannya bernyanyi teruji dengan prestasinya dalam beberapa kompetisi tarik suara. Sebut saja Juara 1 Bintang Radio Jogja 2011 se-Jawa, Bali dan Madura, 1st Winner Everybody Superstars Trans TV Seasons 3 dan lainnya. Prestasi terbarunya adalah menjadi 1st Runner Up pada kompetisi i-Sing World 2017 di Yangon, Myanmar awal bulan ini. Tampil dengan membawakan lagu dari Flores, Gemu Fa Mi Re, Tommy sukses memukau para dewan juri di ajang tersebut. (del)
Comments 0